JANGANLAH MENGELUH




Mengeluh itu biasa, tetapi janganlah lama mengeluh tentang hal yang sama.

Orang yang keluhannya sama, berarti tidak menyelesaikan masalah yang sama, berarti dia penunda dan pengeluh.

Jika dia santai saja mengeluh di depan umum, berarti dia sudah kehilangan malu.

Orang yang sudah kehilangan malu, akan merugikan orang yang menghormatinya.

Itu sebabnya, orang yang tidak khawatir memalukan dirinya sendiri – dijauhi oleh orang lain.

Dan jika dia dijauhi oleh orang lain, dia semakin sendiri dan akan semakin anti sosial dan menjadi pembenci.

Itulah salah satu cara berubahnya pribadi baik menjadi pembenci – yang menjadikan dirinya dibenci oleh kebaikan.

Jika mungkin, kasihilah dia. Saya tahu itu sulit, tapi bukankah dia sesungguhnya jiwa baik yang tersiksa?

Sesungguhnya Tuhan menginginkan kita berbaik hati kepada sesama, terutama kepada mereka yang paling sulit dibaiki.

Baik kepada orang yang baik kepada kita, itu biasa – tapi baik kepada orang yang membenci kita, itu yang menjadikan kita jiwa kecintaan Tuhan.

Semoga Tuhan melimpahkan rezeki yang baik dan lancar bagi Anda besok dan di hari-hari yang panjang ke depan.

Amin.

(Mario Teguh)

No comments:

Post a Comment